DetailNews.id – Dalam upaya menjaga kualitas pelaksanaan ujian sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) Tahun Pelajaran 2024/2025, Dinas Pendidikan Kabupaten Bolaang Mongondow (Disdik Bolmong) melakukan monitoring langsung di sejumlah sekolah, salah satunya di SDN 1 Langagon, Kecamatan Bolaang.
Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan, Hj. Farida Mooduto, S.Pd, M.Si, didampingi jajaran dinas, dan bertujuan untuk memastikan kesiapan pelaksanaan ujian, baik dari aspek administrasi, kesiapan peserta didik, hingga sarana dan prasarana pendukung.
“Kami ingin memastikan seluruh satuan pendidikan siap melaksanakan ujian sekolah, baik secara teknis maupun dari sisi dukungan pembelajaran kepada siswa,” kata Kadis Farida di sela-sela kunjungan.
Farida juga berdialog langsung dengan guru dan kepala sekolah untuk mendengar kendala lapangan sekaligus menyerap masukan. Ia menegaskan bahwa monitoring ini bukan hanya pengawasan, tetapi juga bentuk pendampingan aktif pemerintah daerah untuk perbaikan dan penguatan mutu pendidikan dasar.
“Ini bagian dari komitmen kami menjaga mutu dan kredibilitas ujian sekolah, serta membangun komunikasi dua arah dengan sekolah-sekolah,” ujarnya.
Dari hasil tinjauan, pelaksanaan ujian di SDN 1 Langagon berlangsung lancar dan tertib. Siswa tampak mengikuti ujian dengan penuh semangat, didukung lingkungan sekolah yang kondusif.
Kepala SDN 1 Langagon, Deetie Mamuaja, menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan perhatian langsung dari Dinas Pendidikan. Ia menyebut kehadiran dinas menjadi motivasi bagi sekolah untuk terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan.
“Kunjungan ini memberi kami semangat. Kehadiran langsung dari Dinas Pendidikan menjadi bentuk dukungan nyata terhadap sekolah dan para guru, khususnya di masa-masa penting seperti ujian sekolah,” ujar Deetie.
Ia juga menegaskan bahwa seluruh persiapan telah dilakukan dengan matang, mulai dari kesiapan siswa, logistik ujian, hingga penataan ruang ujian agar pelaksanaannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
“Kami pastikan ujian berlangsung tertib, dan seluruh siswa bisa mengikuti dengan baik. Semoga hasil ujian nanti benar-benar mencerminkan kualitas pembelajaran yang kami berikan,” tambahnya.
Kepala sekolah juga mengapresiasi guru-guru yang telah bekerja keras mendampingi siswa hingga masuk ke masa ujian. Ia berharap program monitoring dan pendampingan dari pemerintah terus berlanjut untuk mendorong peningkatan mutu pendidikan secara berkelanjutan.
Disdik Bolmong memastikan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan secara berkala di berbagai kecamatan, sebagai bagian dari strategi Pemkab Bolmong dalam menjaga akuntabilitas pendidikan, serta memperkuat kualitas layanan di tingkat pendidikan dasar.
Peliput : Hidayat Gumalangit