DetailNews.id, Kaur – Wakil Bupati Kaur, Abdul Hamid, S.Pd.I, secara resmi membuka kegiatan Pelatihan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih Kabupaten Kaur yang berlangsung di Aula Hotel Seven One, Senin (24/11/2025). Acara berlangsung lancar dan diikuti oleh para pengurus Kopdes dari seluruh desa dan kelurahan di Kabupaten Kaur.
Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kapasitas pengurus dan anggota koperasi desa agar mampu mengelola potensi ekonomi lokal secara profesional, transparan, dan berkelanjutan. Upaya tersebut diharapkan dapat memperkuat peran koperasi dalam mendorong kesejahteraan masyarakat di tingkat desa.
Acara tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Disperindagkop Provinsi Bengkulu, Staf Ahli Bidang Pemasyarakatan dan SDM Kaur, Plt. Kadis Disperindagkop Kaur, para pendamping Kopdes, serta peserta dari seluruh koperasi desa di Kabupaten Kaur.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kaur menegaskan bahwa koperasi merupakan pilar penting dalam membangun ekonomi masyarakat yang mandiri dan berkeadilan.
“Koperasi adalah pilar ekonomi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Karena itu, mari kita tingkatkan keseriusan dalam mengikuti pelatihan ini, khususnya terkait tata kelola koperasi yang baik,” ujar Abdul Hamid.
Ia menambahkan bahwa koperasi desa memiliki posisi strategis sebagai wadah penguatan ekonomi lokal melalui usaha bersama serta pemanfaatan sumber daya yang ada di lingkungan desa.
Sementara itu, Staf Ahli Bidang Pemasyarakatan dan SDM Kaur, M. Adhar Cilas, menjelaskan bahwa Kopdes Merah Putih merupakan program pemerintah yang bertujuan membentuk lembaga ekonomi desa guna memperkuat kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan ekonomi lokal.
“Dengan terselenggaranya pelatihan ini, diharapkan seluruh koperasi desa di Kabupaten Kaur semakin maju, mandiri, dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan ekonomi serta peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.
Pelatihan ini diharapkan menjadi momentum bagi koperasi desa di Kabupaten Kaur untuk terus berkembang dan berperan lebih besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Peliput : Roles







