DetailNews.id, Sampang – Pemerintah Kabupaten Sampang resmi melantik Nor Alam sebagai Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Sampang, Jumat (23/1/2026). Pelantikan tersebut menandai dimulainya amanah baru dalam memimpin dan mengelola sektor pendidikan di daerah tersebut.
Ucapan selamat dan dukungan mengalir dari berbagai kalangan, mulai dari jajaran pemerintah daerah, tokoh masyarakat, hingga insan pendidikan. Banyak pihak berharap kepemimpinan Nor Alam dapat membawa kemajuan serta peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Sampang.
Nor Alam dikenal sebagai figur yang memiliki dedikasi tinggi serta pengalaman panjang di bidang pendidikan dan birokrasi. Dengan latar belakang tersebut, ia diharapkan mampu menghadirkan inovasi, memperkuat tata kelola pendidikan, serta mendorong peningkatan mutu sumber daya manusia di Kabupaten Sampang.
Penunjukan Nor Alam sebagai Kadisdik diharapkan menjadi langkah strategis pemerintah daerah dalam menjawab tantangan dunia pendidikan, sekaligus memperkuat komitmen untuk menciptakan layanan pendidikan yang merata, berkualitas, dan berdaya saing.
Peliput : Aziz







