DetailNews.id – Dalam suasana penuh khidmat dan semangat kebangsaan, Wali Kota Kotamobagu, dr. Wenny Gaib, Sp.M, menghadiri upacara puncak peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang digelar di Alun-Alun Boki Hotinimbang, Selasa (01/07/2025).
Acara yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto, SIK MH ini turut dihadiri unsur Forkopimda, tokoh masyarakat, TNI/Polri, pelajar, serta ribuan warga yang memadati lokasi sebagai bentuk dukungan terhadap institusi Polri.
Peringatan semakin semarak dengan defile pasukan gabungan serta iring-iringan kendaraan operasional dan taktis dari berbagai satuan. Momen ini menjadi simbol sinergitas dan kesiapsiagaan Polres Kotamobagu bersama mitra keamanan dalam menjaga stabilitas wilayah.
Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas pengabdian dan dedikasi jajaran Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polres Kotamobagu, yang dinilai memiliki kontribusi besar dalam menjaga ketertiban dan keamanan kota.
“Semoga Polri senantiasa dilindungi dan dimudahkan oleh Allah SWT dalam setiap pelaksanaan tugas, sebagai garda terdepan dalam menjaga harkamtibmas,” ujar Wali Kota.
Lebih lanjut, Wali Kota menekankan pentingnya peran Polri sebagai mitra dan pelindung masyarakat.
“Polri adalah tempat masyarakat menyampaikan keluh kesah, menjadi pengayom serta pelindung yang hadir di tengah-tengah warga dalam berbagai situasi. POLRI untuk masyarakat, POLRI adalah milik masyarakat, dan akan selalu menjadi bagian dalam masyarakat,” tambahnya.
Menurutnya, Hari Bhayangkara merupakan momentum penting untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antara pemerintah daerah, masyarakat, dan institusi kepolisian, demi mewujudkan kondisi kamtibmas yang kondusif dan memperkuat kepercayaan publik terhadap Polri.
“Kami berharap nilai-nilai profesionalisme, integritas, dan keberpihakan pada kepentingan rakyat akan terus dijunjung tinggi dalam setiap pelaksanaan tugas. Semangat pengabdian Polri adalah bagian dari kekuatan bangsa,” pungkasnya.
Sementara itu, Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto, SIK MH menegaskan bahwa peringatan Hari Bhayangkara bukan sekadar rutinitas seremonial, melainkan penghormatan terhadap sejarah panjang Polri sekaligus penguatan komitmen untuk terus mengabdi kepada masyarakat.
“Hari Bhayangkara ke-79 ini adalah wujud penghargaan terhadap perjuangan para pendahulu kita. Ini juga menjadi titik penguatan komitmen Polri, khususnya Polres Kotamobagu, untuk terus bertransformasi menjadi institusi yang profesional, humanis, dan responsif terhadap dinamika sosial,” ungkap Kapolres.
Dengan mengusung tema “Polri untuk Masyarakat”, peringatan tahun ini menegaskan arah transformasi Polri sebagai institusi yang semakin berorientasi pada pelayanan publik dan keterlibatan aktif dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.
Peliput : Owen Bangki/Yardi Harun