DetailNews.id, Kotabaru — Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kotabaru menyambut kedatangan KRI Makassar-590 dalam rangka mendukung operasi bantuan penanganan darurat bencana alam di wilayah Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, Selasa (6/1/2026).
Kapal perang jenis Landing Platform Dock (LPD) TNI AL tersebut sandar di Jetty III Pelabuhan Pelindo Kotabaru, Desa Stagen, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.
Kedatangan KRI Makassar-590 disambut langsung oleh Komandan Lanal Kotabaru Letkol Laut (P) M. Harun Al Rasyid, S.T., M.Tr.Opsla. KRI Makassar-590 yang dikomandani Letkol Laut (P) Farid Ardiansyah, M.Tr.Opsla menjalankan operasi dukungan (Opsduk) percepatan pemulihan pascabencana banjir di Aceh.
Komandan Lanal Kotabaru Letkol Laut (P) M. Harun Al Rasyid mengatakan, KRI Makassar-590 merupakan kapal perang kedua TNI AL yang sandar di Kotabaru untuk mendukung misi kemanusiaan pascabencana di Aceh.
“Kehadiran KRI Makassar-590 menunjukkan komitmen TNI Angkatan Laut untuk terus hadir dan memberikan manfaat nyata dalam mendukung tugas-tugas kemanusiaan, khususnya percepatan pemulihan pascabencana,” ujar Letkol Harun.
Ia menjelaskan, sandarnya kapal tersebut bertujuan untuk melaksanakan embarkasi bantuan alat berat berupa excavator dan dump truck yang akan dikirimkan ke wilayah terdampak banjir di Aceh.
Sementara itu, Komandan KRI Makassar-590 Letkol Laut (P) Farid Ardiansyah menyampaikan bahwa alat berat yang diangkut merupakan bantuan dari Jhonlin Group melalui program Jhonlin Group Peduli Aceh.
“Bantuan alat berat ini akan digunakan untuk mempercepat pemulihan infrastruktur dan lingkungan di wilayah terdampak banjir,” kata Letkol Farid.
Direktur Plant & Logistic PT Jhonlin Baratama (Jhonlin Group), Aries YK, menambahkan bahwa puluhan unit excavator dan dump truck tersebut diharapkan dapat membantu mempercepat penanganan dampak banjir serta pemulihan wilayah terdampak di Aceh dan sekitarnya.
Sinergi antara TNI Angkatan Laut dan dunia usaha ini menjadi bagian dari upaya bersama dalam membantu masyarakat terdampak bencana alam.
Peliput: Raden







