DetailNews.id, Bitung — Masjid Ibadurrahman, Kelurahan Wangurer Barat, Kecamatan Madidir, Kota Bitung, menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah pada Jumat (23/1/2026). Kegiatan ini diikuti ratusan jamaah dan berlangsung khidmat sebagai bagian dari penguatan nilai keimanan dan ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.
Mengusung tema “Mengambil Hikmah Perjalanan Agung Rasulullah SAW untuk Kehidupan Sehari-hari”, peringatan Isra Mi’raj menghadirkan penceramah Al Habib Umar bin Toha Al Habsyi yang menyampaikan tausiyah sarat makna tentang keteladanan Rasulullah SAW dalam membangun akhlak, kesabaran, dan kedekatan dengan Allah SWT.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ibu Eva Juma, dilanjutkan shalawat bersama oleh Majelis Hadrah Nurhadat. Acara turut dihadiri Badan Takmir Masjid (BTM) Ibadurrahman, pengurus Majelis Ta’lim, serta jamaah dari berbagai wilayah sekitar.
Ketua Majelis Ta’lim Ibu Niza Sumaila dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan keagamaan tersebut dan mengajak jamaah menjadikan Isra Mi’raj sebagai momentum refleksi spiritual.
“Atas izin dan kuasa Allah SWT, kita semua dapat dipertemukan dalam peringatan Isra Mi’raj 1447 Hijriah ini. Semoga kehadiran kita mempererat silaturahmi dan kita pulang membawa hikmah perjalanan agung Rasulullah SAW untuk diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Niza Sumaila.
Ia juga mengapresiasi kehadiran seluruh jamaah dan pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan, serta memohon maaf apabila terdapat kekurangan selama acara berlangsung.
Sementara itu, Sekretaris BTM Baiturrahman, Jufrianto Tamara, menegaskan bahwa peringatan Isra Mi’raj merupakan bagian dari agenda pembinaan keumatan yang terus dihidupkan di Masjid Ibadurrahman.
“Peringatan Isra Mi’raj ini menjadi agenda penting masjid sebagai upaya menjaga kesinambungan dakwah dan pembinaan umat. Kami bersyukur karena peran Majelis Ta’lim, khususnya ibu-ibu, sangat aktif dan menjadi motor utama kegiatan keagamaan di masjid ini,” kata Jufrianto.
Menurutnya, berbagai agenda keagamaan telah dilaksanakan sebelumnya, seperti wisata dakwah dan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, sebagai bentuk konsistensi masjid dalam menguatkan nilai-nilai Islam di tengah masyarakat.
“Kegiatan-kegiatan ini menjadi persiapan spiritual menyongsong bulan suci Ramadan, agar jamaah semakin siap secara iman dan amal,” tambahnya.
Dalam tausiyahnya, Al Habib Umar bin Toha Al Habsyi mengajak jamaah meneladani makna Isra Mi’raj sebagai perjalanan spiritual yang menegaskan pentingnya shalat, akhlak mulia, dan keikhlasan dalam menjalani kehidupan.
Peringatan Isra Mi’raj 1447 H di Masjid Ibadurrahman diharapkan menjadi sarana penguatan keimanan sekaligus memperkokoh peran masjid sebagai pusat dakwah, pendidikan, dan persatuan umat.
Peliput : ical







