spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaHukum & KriminalSatlantas Polres Kotamobagu Sigap Bersihkan Material Longsor di Jalan AKD

Satlantas Polres Kotamobagu Sigap Bersihkan Material Longsor di Jalan AKD

DetailNews.id – Sebagai wujud nyata semangat Polri Presisi untuk Masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kotamobagu bergerak cepat menangani material longsor yang menutupi sebagian badan Jalan AKD, tepatnya di Kelurahan Mongkonai Barat, Kecamatan Kotamobagu Barat, pada Kamis pagi (17/07/2025).

Longsor terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Kotamobagu pada malam sebelumnya. Material berupa tanah dan batu terbawa arus air, menimbun sebagian ruas jalan dan berpotensi membahayakan pengendara.

Dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Kotamobagu, AKP Bayu Damara, S.Tr.K., S.I.K., personel Satlantas bersama aparat kelurahan, petugas dari instansi teknis, dan masyarakat setempat langsung turun ke lokasi sejak pagi hari. Dengan semangat gotong royong, pembersihan material longsor dilakukan agar akses jalan kembali aman dan lancar.

“Ini adalah bagian dari tugas kami. Polantas tidak hanya mengatur lalu lintas, tetapi juga hadir dan tanggap dalam situasi darurat seperti ini. Keselamatan pengguna jalan adalah prioritas utama,” tegas AKP Bayu Damara.

Berkat sinergi lintas sektor dan partisipasi masyarakat, proses evakuasi material berlangsung cepat. Tak sampai siang hari, jalur yang sebelumnya tertutup sudah dapat dilalui kembali oleh kendaraan roda dua maupun empat.

Masyarakat sekitar menyampaikan apresiasi atas gerak cepat yang dilakukan Satlantas Polres Kotamobagu. Mereka menilai kehadiran aparat di saat-saat genting seperti ini sangat membantu dan memberikan rasa aman bagi warga.

Aksi ini menjadi cerminan dari komitmen Polri untuk selalu berada di tengah masyarakat, tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam aksi kemanusiaan. Semangat melayani dan melindungi menjadi bukti nyata bahwa Polri hadir untuk rakyat, kapan pun dan dalam kondisi apa pun.

Peliput : Owen Bangki

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments