DetailNews.id, Talaud – Koramil 1312-05/Essang melalui Babinsa Serka. Percy Solo bersama warga Essang melaksanakan kerja bakti pengecoran jalan desa yang menghubungkan Desa Batumbalango ke lahan pertanian warga setempat, Selasa (05/04/2022).
Bakti Sosial dan gotong royong warga desa Batumbalango sangat tinggi, hal ini dibuktikan dengan banyaknya warga yang datang ikut pelaksanaan kerja bakti ini.
“Kegiatan tersebut mengingatkan, bahwa kita hidup bermasyarakat harus bergotong royong sehingga kerja apapun dikerjakan bersama-sama akan lebih ringan dan cepat selesai,” ucap Babinsa Solo.
Terpisah, Kepala Dusun-III Desa Batumbalango, Kecamatan Essang Selatan Irwan paradenti mengatakan, bahwa pengecoran jalan ini bertujuan untuk mempermudah para petani dalam beraktivitas membawa hasil prodksi pertanian serta Jalan ini mempermudah para petani menuju lahan pertanianya.
“Dengan perbaikan akses jalan desa ini, akan mempermudah bagi masyarakat untuk melaksanakan aktivitasnya sebagai petani di Desa Batumbalango,” ungkap Paradenti dengan senang.
Lanjutnya, saya mewakili pemerintah kecamatan dan desa mengucapkan banyak terimakasih kepada Babinsa Koramil-05/Essang, atas kepeduliannya dalam usaha membantu kami pada kegiatan pengecoran Jalan Desa.(SS)